Untuk layar adalah 6,5 inci, namun membawa rasio 22:9. Resolusi layarnya 1.440 x 3.040 piksel dan bakal diotaki prosesor Qualcom Snapdragon 710 yang dipadukan dengan opsi RAM 4 GB atau 6 GB.
Jakarta, Lapan6online.com : Motorola Razr pernah digandrungi penyuka ponsel lipat pada dekade tahun 2004-an. Berdesain lipat atau clamshell, Motorola Razr bahkan sempat didaulat sebagai ponsel lipat terlaris di dunia. Berangkat dari kesuksesan itu, Motorola dikabarkan akan meluncurkan kembali series lipat paling laku ini.
Sebelumnya muncul bocoran gambar beberapa waktu lalu, kabar lain juga menyebutkan bahwa Razr akan hadir pada Q4 2019. Akan tetapi tidak dijelaskan kapan kepastian Motorola Razr ini resmi diluncurkan.
Namun, melansir Selular.id, baru-baru ini Tech Radar menginformasikan, bahwa Motorola layar lipat itu akan rilis pada 13 November, hal ini berdasarkan undangan yang diterima.
Seperti disebutkan sebelumnya, meskipun mengadopsi fitur lipat, beredar kabar bahwa Motorla Razr diduga akan mengemas spesifikasi kelas menengah. Berbeda dengan ponsel lipat yang sudah beredar saat ini yang mengusung spesifikasi premium.
Menurut sebuah laporan yang diterbitkan di Wall Street Journal, Motorola bermitra dengan Verizon untuk menghasilkan Razr 2019 dengan layar lipat. Ada desas-desus yang menyebutkan bahwa smartphone ini akan memiliki layar sekunder di bagian luar.
Laporan lainnya menyebutkan, smartphone ini akan dipacu menggunakan SoC Snapdragon 710, bukan Snapdragon 855. Akan ada RAM 6GB dan ROM 128GB.
Untuk layar adalah 6,5 inci, namun membawa rasio 22:9. Resolusi layarnya 1.440 x 3.040 piksel dan bakal diotaki prosesor Qualcom Snapdragon 710 yang dipadukan dengan opsi RAM 4 GB atau 6 GB.
Soal fotografi, Motorola Razr dilengkapi sensor 12 MP untuk kamera belakang dan 8 MP ada kamera depannya. Sedangkan baterainya berkapasitas 2.730 mAh.
Selain pengisi daya yang memiliki colokan yang dapat dilipat, ada juga kabel USB Type-C, sepasang headphone dan adapter audio USB-C ke 3.5mm. Adaptor audio yang disediakan sekaligus mengonfirmasi bahwa smartphone ini tidak memiliki jack audio 3.5mm.
Mengenai harga, Razr terbaru disebut-sebut akan dibanderol dengan harga yang cukup tinggi yakni USD1500 atau sekira Rp21,7 juta. Namun itu hanya perkiraan, karena pihak Motorola sejauh ini belum mengkonfimasi mengenai detail harga.
(Red-Lapan6online.com)