Pemain Timnas U-16 Indonesia, Alfin Lestaluhu Meninggal Dunia

0
64
Alfin Lestaluhu. (foto istimewa)

Lapan6online.com : Kabar duka menyelimuti sepak bola nasional, Pemain muda Alfin Lestaluhu meninggal dunia pada Kamis (31/10/2019).

“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah berpulang ke Allah SWT sdr Alfin Lestaluhu, pemain Timnas U-16,” begitu bunyi pesan yang diterima oleh BolaSport.com dari PSSI.

Diketahui, Alfin Lestaluhu menjadi salah satu korban yang terdampak oleh Gempa Ambon yang terjadi pada Kamis (26/9/2019) lalu yang berkekuatan magnitudo 5,6 SR pada pukul 07.39 WIB.

Kabar mengenai Alfin menjadi korban gempa diunggah pertama kali oleh pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti di akun instagramnya.

“Semoga Alfin dan saudara – saudara kami di Maluku selalu diberikan perlindungan, kesabaran, dan kekuatan,” tulis Bima pada Kamis (26/9/2019) sekitar pukul 19.00 WIB.

Setelah terdampak gempa tersebut, Alfin Lestaluhu justru dirawat ke Rumah Sakit.

Namun belum diketahui penyakit apa yang diderita salah satu pencetak gol timnas U-16 Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 tersebut.

Federasi sepak bola Indonesia (PSSI), mengucapkan ucapan belasungkawa yang diunggah di akun twitter resmi mereka. “Telah berpulang menghadap Sang Pencipta, Alfin Farhan Lestaluhu.”

“Selamat jalan, Alfin, terima kasih atas segala perjuanganmu untuk nama harum Indonesia,” tulisnya.

Bima Sakti juga menyampaikan duka mendalam atas meninggalnya anak asuhannya itu melalui instagramnya.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun…selamat jalan Alfin semoga husnul khotimah, terimakasih atas perjuanganmu buat bangsa ini.”

(bolasport)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini