“Musdes khusus ini untuk validasi dan finalisasi data calon penerima BLT dana desa tahun 2020 Desa Bukumaadu, prioritas BLT diberikan kepada masyarakat supaya tepat sasaran dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang terdampak Covid-19,”
Jailolo | HalBar | Malut | Lapan6Online : Pemerintah Desa Bukumaadu, Kecamatan Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, melaksanakan musyawarah desa khusus (Musdes-Sus,red) Penetapan calon penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) yang digelar di kantor Desa Bukumaadu, pada Selasa (19/05/2020).
Musyawarah tersebut, turut hadir oleh jajaran pimpinan mulai dari Kepala Desa, BPD, Ketua, RT dan Tim Relawan Covid-19 Desa Bukumaadu.
Dalam Musdes tersebut Kepala Desa Bukumaadu, Melson Aba. S.IP menjelaskan, BLT – DD ini diberikan kepada masyarakat yang terdampak wabah virus Corona (Covid-19).
“Musdes khusus ini untuk validasi dan finalisasi data calon penerima BLT dana desa tahun 2020 Desa Bukumaadu, prioritas BLT diberikan kepada masyarakat supaya tepat sasaran dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang terdampak Covid-19,” jelas Melson.
Menurut Melson, sasaran BLT Dana Desa tersebut untuk keluarga kurang mampu non-penerima PKH, program Penanggulangan kemiskinan dari Kementerian Sosial dan BPNT, BPNA ,BLT/BST, bantuan Pangan Non Tunai, kehilangan mata pencaharian akibat covid-19, belum pernah terdata dan menerima bantuan pemerintah.
Lanjut Melson, sesuai data yang telah dimiliki oleh Pemerintah Desa Bukumaadu terdapat 41 KK yang memenuhi syarat sesuai data NIK di Kartu Keluarga akan menerima bantuan BLT tersebut.
“Sesuai keputusan yang diambil dalam musdes-sus anggaran dana desa dipergunakan dengan menentukan warga yang mendapatkan bantuan BLT tepat sasaran dan diutamakan warga yang belum dapat bantuan PKH karena BLT ini merupakan sifat sementara dari dana desa dari efek penanganan dan pencegahan pendemi Covid_19 ini,” jelasnya
Selain itu Kepala Desa juga meminta agar masyarakat mentaati himbauan pemerintah. Terkait pencegahan virus Covid-19 ini masyarakat juga mentaati himbauan Pemerintah dan menjalankannya, menjauhi kerumunan masa, rajin olah raga, rajin cuci tangan dan istirahat yang cukup, gunakan masker bila bepergian keluar rumah.” Pungkasnya. (Yos/red).