HW FC FISIP UMJ Minta PSSI Siapkan Regulasi Turnamen di Masa Pandemi

0
49
Hizbul Wathan Footbal Club, FISIP Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Foto: Dokumen Lapan6online.
“Satu tahun kevakuman pertandingan menjadikan pemain-pemain muda potensial yang dimiliki Indonesia sulit berkembang selain itu masyarakat juga sudah merindukan gelaran pertandingan sebagai bentuk kecintaan masyarakat atas persepakbolaan Indonesia,”

JAKARTA | Lapan6Online : Gelaran Kongres tahunan PSSI yang dilaksanakan hari ini mendapatkan respon dari kalangan penggiat sepak bola. Salah satunya adalah Fahmi, Ketua Umum Hizbul Wathan Footbal Club, FISIP Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ).

Ia menyatakan agar kompetisi dapat dilaksanakan di tahun ini namun tetap memperhatikan prokes.

Selama masa pandemi, persepakbolaan terhenti secara total, untuk tahun ini dengan situasi berbeda, diharapkan PSSI dapat mempersipakan dan menjadi bahasan secara khusus dalam kongres tahunan PSSI agar pelaksanaan kompetisi liga tiga, liga dua maupun liga satu dapat dilaksanakan tentu dengan metode dan mekanisme pertandingan berbeda dengan massa normal.

Menurut Fahmi, satu tahun kevakuman pertandingan menjadikan pemain-pemain muda potensial yang dimiliki Indonesia sulit berkembang selain itu masyarakat juga sudah merindukan gelaran pertandingan sebagai bentuk kecintaan masyarakat atas persepakbolaan Indonesia.

Sementara itu, Kurniawan, Direktur Pertandingan dan Turnamen HW FISIP UMJ mengatakan agar kongres tahunan PSSI dapat melahirkan regulasi pelaksanaan turnamen dimasa pandemi.

Menurut dia, regulasi tersebut sangat dibutuhkan karena HW FISIP UMJ dibulan Juli akan melaksanakan turnamen Sepakbola tingkat SMU/Sederajat se-Jabotabek untuk mencari bibit bibit muda persepakbolaan Indonesia.

Nantinya, turnamen yang akan digelar di Stadion Sepak Bola UMJ ini akan menggunakan sistem setengah kompetisi.

Dengan sistem inilah dia berharap kongres PSSI dapat mengeluarkan regulasi yang dapat mendukung turnamen yang akan dilaksanakan di bulan Juli. [*/RED]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini