Tak Kenal Lelah, Hubdam XII/Tpr Gerilya Malam Razia Masker Keliling Kampung

0
41
“Warga diberikan pemahaman akan pentingnya menggunakan masker dan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker di berikan masker secara gratis dan langsung dipakai,”

Lapan6OnlineKalBar | Pontianak : Pemantauan kepatuhan penerapan disiplin protokol kesehatan terus dilakukan prajurit Kodam XII/Tpr. Salah satunya dilaksanakan oleh satuan Hubdam XII/Tpr di Kelurahan Bansir Laut dan Kelurahan Bangka Belitung Laut, Pontianak, Kalimantan Barat.

Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kel. Bansir dan Kel. Bangka Belitung Laut, Hubdam XII/Tpr terus menggalakkan kepatuhan tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan.

Hal ini bertujuan untuk mengendalikan penyebaran Covid-19 di Kota Pontianak dengan cara memberikan pembinaan dan pengarahan untuk tetap melaksanakan 5M yaitu, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilisasi.

Kegiatan ini mengikut sertakan unsur Pemuda dan Masyarakat setempat, adapun sasarannya adalah masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan dengan tidak memakai masker yang ditemukan di dua tempat yang berbeda yaitu di Jl. Moh Isa kelurahan Bansir Laut dan yang ke dua di saung Pos Kamling Kel. Bangka Belitung laut wilayah Kota Pontianak, yang selanjutnya diberikan pemahaman akan pentingnya menggunakan masker dan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker di berikan masker secara gratis dan langsung dipakai.

Yalka (30) pemilik warung jalanan di Jl. Moh Isa dan bapak H. Dadan (52) di Saung Pos Kamling Jl. Bangka Belitung menyampaikan permohonan maaf nya karena tidak disiplin dalam penerapan Protkes, selanjutnya yang bersangkutan mengucap kan terima kasih atas bimbingan yang telah diberikan oleh satgas penegak disiplin Protkes Hubdam XII/Tpr.

“Hal ini akan dipantau serta dimonitoring pada hari berikutnya,” pungkas Tidar.*Saepul

*Sumber : Hubdam XII/Tpr

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini