OLAHRAGA | MEGAPOLITAN
“Dengan adanya turnamen bulu tangkis tingkat RT ini jadi hobi untuk mempersatukan, insya Alloh dengan lewat kompetisi ini bulu tangkis untuk Desa Bengle, Kecamatan Majalaya,”
Lapan6OnlineJaBar | Karawang : Sebanyak 32 Tim Bulutangkis antar RT Desa Bengle ikut memeriahkan Bulutangkis Kades Bengle Cup 2022, dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-77 di Desa Bengle, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat, pada Minggu (11/09/2022).
Kepala Desa Bengle, Lia Amilia, S.Pd menyambut baik dan mendukung kegiatan Turnamen Bulutangkis dalam rangka menyambut HUT RI yang ke 77 ini.
“Turnamen ini, kita rencanakan akan terus rutin kita laksanakan. Kita berharap, kegiatan positif seperti ini terus dapat dilaksanakan, dan berkesinambungan, yang bertujuan mencari bibit unggul, terutama untuk generasi muda di Desa Bengle,” tegas Kades Lia penuh semangat.
Dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapak terima kasih kepada Camat Majalaya, Babinsa, dan seluruh warga masyarakat Desa Bengle yang telah memberikan dukungan hingga terselenggaranya Turnamen tersebut.
Turnamen yang di gelar di GOR Desa Bengle tampak meriah, pada kesempatan tersebut Agus Kurnia, S.Sos, Camat Majalaya mengatakan bahwa,”Kami dukung, dan apresiasi turnamen ini, dalam rangka menyambut HUT RI yang ke-77. Tentunya ajang ini, merupakan ajang untuk mencari bakat dan prestasi. Bukan hanya itu saja, turnamen ini juga sebagai sarana untuk menyalurkan hobi bagi pemain, serta yang terpenting adalah sebagai sarana untuk mencari bibit unggul dari desa desa di wilayah Kecamatan Majalaya,” ujar Camat Agus Kurnia.
Atas event tersebut, warga masyarakat sangatlah antusias serta memberikan dukungan kepada Kades Lia. Hal ini seperti yang disampaikan oleh salahsatu warga kepada awak media, ia mengatakan bahwa,”Dengan adanya turnamen bulu tangkis tingkat RT ini jadi hobi untuk mempersatukan, insya Alloh dengan lewat kompetisi ini bulu tangkis untuk Desa Bengle, Kecamatan Majalaya, menambah silahturohmi antar RT. Terimakasih Ibu Kades Bengle,” ujar warga tersebut.
Terlebih dengan pesan “Junjung Tinggi Sportifitas dan Bersama Melayani Masyarakat” adalah sebagai bentuk pengabdian Kades Lia untuk warga Desa Bangle tercinta. Dan tentunya ini momen bersejarah bagi warga masyarakat Desa Bengle yang mungkin selama ini jarang digelar kegiatan-kegiatan kepemudaan. (*Abd Azis/Sarah)