Islam Solusi Terbaik Mengatasi KDRT

0
36
kajian Muslimah Perindu Surga: Kasus KDRT Semakin Marak, Apa Solusinya?, Selasa 15 November 2022 di Masjid Nurul Amal, Cimanggis, Depok, Jawa Barat/Foto : Sandhi Indrati

NEWS | PERISTIWA | MEGAPOLITAN

“Adapun peran negara dalam Islam seperti membuat kebijakan yang berdampak pada pemerataan lapangan kerja bagi para suami,

Lapan6OnlineJABAR | Depok : “Sebagai agama yang memiliki penganut terbanyak di negara ini, Islam memiliki solusi terbaik guna mengatasi KDRT,” ungkap Pemerhati Keluarga, Ustadzah Sri Agustin, S.Pd. dalam kajian Muslimah Perindu Surga: Kasus KDRT Semakin Marak, Apa Solusinya?, Selasa 15 November 2022 di Masjid Nurul Amal, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Lanjutnya, solusi terbaik karena melibatkan negara, individu serta keluarga akan mendukung penyelesaian masalah tersebut.

Menurutnya, keterlibatan negara terletak pada pembuat kebijakan. “Adapun peran negara dalam Islam seperti membuat kebijakan yang berdampak pada pemerataan lapangan kerja bagi para suami, sehingga memiliki penghasilan guna menafkahi keluarganya,” terangnya di hadapan 65 jamaah.

Berikutnya Islam telah memberikan peran individu dalam mengatasi KDRT. “Peran individu itu seperti melakukan pembinaan diri (mengikuti kajian dengan niat karena Allah), menerapkan syariat Islam dengan upaya mengedukasi umat, melakukan konsolidasi sesama komunitas untuk beramar ma’ruf.”

“Yang terakhir adalah peran keluarga yang diharapkan mampu mengatasi KDRT dengan meningkatkan keimanan seluruh anggota keluarga,” ujarnya.

Menurutnya, itu semua bisa terlaksana hanya dalam sistem Islam, karena sistem saat ini tidak bisa mengatasi masalah KDRT.

“Sistem saat ini tidak mampu mengatasi permasalahan KDRT. Setiap tahunnya kekerasan fisik, kekerasan psikis, kekerasan seksual, penelantaran rumah tangga serta mengakibatkan ketergantungan ekonomi kerap terjadi,” pungkasnya. (*Sandhi Indrati)