Viral Soal Jalanan Rusak, Warga Lamtim : Bupatinya Tidur! Mungkin Bupati Jalan Ini Nggak Penting

0
15
Foto : Repro.

PERISTIWA

“Jalan yang rusak bukanlah sekadar masalah infrastruktur, namun juga menyangkut pengembangan wilayah dan pemerataan hasil pembangunan,”

Lampung Timur | Lapan6Online : Lebih dari sepekan ini, kehebohan melanda warga Kabupaten Lampung Timur menyusul viralnya sebuah video yang merekam kerusakan parah jalan di Kecamatan Sukadana, Ibu Kota Kabupaten.

Video tersebut dengan cepat beredar di berbagai platform media sosial seperti Facebook, TikTok, Instagram, dan WhatsApp seiring gelombang kekecewaan dan kekesalan dari masyarakat terhadap kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat.

Dalam video tersebut, terlihat dengan jelas betapa parahnya kerusakan jalan yang tak jauh dari kantor Bupati Lampung Timur itu.

“Bupati pedem (tidur),” kata dia.

Tidak ada penjelasan dari pemerintah terkait ruas jalan yang tak kunjung diperbaiki itu. Hal itu menimbulkan pertanyaan, apakah kerusakan tersebut pernah diajukan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang digelar setiap tahun, atau tidak.

“Ya, mungkin bupati menganggap jalan ini tidak penting,” lanjut Saliyah.

“Ya, mungkin bupati menganggap jalan ini tidak penting,” lanjut Saliyah. Jalan yang rusak bukanlah sekadar masalah infrastruktur, namun juga menyangkut pengembangan wilayah dan pemerataan hasil pembangunan.

Terlebih, kerusakan tersebut terletak di pusat kota, mencerminkan wajah semua pemangku kepentingan dan warga Lampung Timur. Menyambut peringatan ulang tahun Kabupaten Lampung Timur yang ke-25 pada tanggal 22 April mendatang, masyarakat berharap peristiwa viralnya video kerusakan jalan ini menjadi momentum refleksi bagi semua pihak.

Sebuah panggilan untuk melakukan perbaikan dan mengejar ketertinggalan demi masa depan yang lebih baik bagi “Bumi Tuwah Bepadan”. (***)

*Sumber : pembaruan.id