Jakarta, Lapan6online.com : Ada-ada saja ulah menteri di kabinet kerja Jokowi Periode ini, selalu bikin heboh perpolitikan tanah air. Salah satunya adalah ulah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, yang berencana menempatkan mantan terpidana kasus penistaan agama sekaligus mantan Gubernur DKI Jakarta, basuki Tjahaya Purnama alias Ahok duduk sebagai pejabat BUMN.
Setelah heboh dengan Ahok, Menteri BUMN ini masih belum mau berhenti memberi kejutan dalam hal merombak pejabat pelat merah Indonesia. Kini, Erick bilang akan memberi kejutan lainnya.
“Nanti Senin ada lagi dikasih tahu, ada figur lagi yang bagus lagi,” kata Erick saat dijumpai di kompleks istana Kepresidenan, lansir CNBC Indonesia, Kamis (14/11/2019).
Sayangnya, Erick belum mau memberi tahu figur yang ia maksud. ” Nanti Senin,” katanya lagi.
Terkait pemilihan Ahok sebagai pejabat BUMN, Erick menjelaskan dengan 142 pelat merah yang berada di bawahnya saat ini memang diperlukan figur-figur positif untuk membantu.
“Kita jangan hanya fokus ke Pak Ahok, ada dua Wamen, nanti komut-komut (Komisaris Utama.red) yang lain nanti akan kita kenalkan.” kata dia.
Seperti biasa, Erick belum mau membuka di mana Ahok akan ditempatkan. Tapi yang pasti, setiap minggu ia menjanjikan akan menghadirkan sosok dan figur baru secara bergonta-ganti. ” Nanti tunggu Senin,” tandasnya.
(red-lapan6online.com)