Cegah Kebakaran, Polsek PasMing Ingatkan Warga Tak Bakar Sampah Sembarangan

0
20
Bhabinkamtibmas Kelurahan Jati Padang, Aiptu Sriyanto/Foto : Ist.
“Menghimbau kepada seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran, terutama di lahan kosong yang memiliki tumbuhan kering dari pembakaran sampah sembarangan,”

Jakarta | Lapan6Online : Sampah merupakan sebuah permasalahan yang tak kunjung usai hingga hari ini dan efek yang diakibatkan oleh sampah terhadap lingkungan makin hari sudah semakin parah.

Bagi sebagian masyarakat, membakar sampah adalah salah satu kebiasaan buruk yang sulit untuk dihilangkan. Cara ini dianggap jalan pintas untuk menyingkirkan tumpukan sampah yang bisa menimbulkan berbagai penyakit.

Padahal, membakar sampah justru akan memunculkan berbagai masalah baru. Selain berefek pada kesehatan dan lingkungan, pembakaran sampah sembarangan sangat berpotensi memicu terjadinya kebakaran yang tentunya akan menimbulkan kerugian harta benda bahkan korban jiwa.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Jati Padang, Aiptu Sriyanto, Polsek Pasar Minggu, pada Rabu (13/09/2023) menyambangi ke pemukiman warga Gg Masjid Al Ridwan Rw 06, Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dalam rangka menghimbau kepada seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran, terutama di lahan kosong yang memiliki tumbuhan kering dari pembakaran sampah sembarangan.

Kepada awak media, Aiptu Sriyanto mengatakan,”Sekali lagi kami sampaikan untuk kegiatan ini di pemukiman warga dalam memberikan himbauan dan menyampaikan pesan dengan Bapak Darmawan (warga Rw 06), agar tidak membakar sampah guna mengurangi polusi udara. Pada kesempatan ini Bhabinkamtibmas memberikan himbauan, selain itu agar selalu menjaga harkamtibmas di lingkungan warga,” jelas Sriyanto.

Lanjut Sriyanto, “Sesuari dengan arahan Bapak Kapolsek Pasar Minggu, melalui kegiatan ini kami meminta agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan dan juga tidak membakar sampah secara sengaja tanpa diawasi. Jangan sampai, akibat bakar sampah sembarangan menjadi pemicu api dan membuat panik masyarakat di lingkungan,” tambah Sriyanto.

Sementara itu, secara terpisah, Kapolsek Pasar Minggu, Kompol David Pratama Purba, SH., SIK, MIK mengatakan bahwa,”Sudah menjadi kewajiban petugas Bhabikamtibmas melaksanakan kegiatan sambang maupun tatap muka di wilayah binaannya. Dengan demikian warga merasa semakin dekat dan berempati kepada Bhabinkamtibmas dan dengan sendirinya dapat menggalang partisipasi aktif warga masyarakat untuk menyampaikan informasi sekecil apapun dalam upaya memelihara kamtibmas,’ jelas Kompol David. (*Vidi AL/Red)