“Ditengah pandemic covid-19 dalam era new normal mereka mengikuti ini dengan spontanitas mengikuti , dan disepanjang jalan mereka melambaikan tangan itu tandanya masyrakat antusias, juga mereka banyak yang bertanya kapan PLBN Entikong ini akan dibuka sehingga ekonomi bisa lancar kembali,”
Sanggau | KalBar | Lapan6Online : Danrem 121/Abw Brigjend TNI Ronny beserta rombongan menggelar kunjungan di Kabupaten Sanggau, Kecamatan Entikong dalam Gowes Bareng Tour De Entikong dalam rangka menyambut HUT RI yang ke-75 Tahun pada Minggu (09/8/2020) pagi.
Acara bakti sosial dipusatkan di area Gedung Pasar Baru PLBN Entikong Desa Entikong Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau itu dengan tema bersama rakyat kami TNI maju, dan bersama rakyat kami kuat, Mewujudkan Masyarakat yang Produktif dan Aman dalam Menghadapi Normal Baru di Tengah Pandemi Covid-19’. Rombongan Danrem di dampingi oleh Kasrem121/ABW Kolonel kav Aloysius, Kasiter Letkol Infantri Daniel Lalawi Dan Para Dandim, Forkopimda Sanggau.
Acara sebelumnya Gowes Bareng Tour De Entikong start mulai dari Desa Boro, Kecamatan Kembayan Finish Pasar baru PLBN Entikong dengan jarak tempuh 75 km.
Adapun hadiah didalam acara ini: 2 buah motor, Honda Beat dan Honda F1 serta 3 buah sepeda gunung, yang mendapatkan hadiah pertama dalam acara ini adalah : Pebi Robianto nomor peserta 038 dari sintang mendapatkan motor Honda Beat, yang mendapatkan hadiah kedua : Dadrudin Suprianto N o peserta 040 asal Sanggau, adapun Hadiah-Hadiah ini diserahkan langsung ke para pemenang oleh Danrem 121/ABW Brigjen TNI Ronny, S.A.P.
Dipintu masuk Pasar Baru sudah menunggu Kepala CIQS PLBN Entikong, tampak hadir pada kegiatan tersebut Danyon Satgas Pamtas Yonif R 641/Bru, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono, Camat Entikong, Bpk. Suparman, Danramil Entikong Mayor Inf Arman Sulstiono, Kapolsek Entikong AKP Oloan Sihombing ,Kepala Administrator PLBN Entikong, di wakili oleh Rudy, Kasubsektor Entikong, IPDA Nursalim.
Dalam kesempatan tersebut, Danrem 121/Abw Brigjend TNI Ronny mengatakan, jarak tempuh dari start ke Pasar baru PLBN Entikong ini sejauh 75 Km, kegiatan ini juga bertepatan HUT RI yang Ke-75,” singkatnya.
Lebih lanjut Brigjend TNI Ronny menambahkan,“Semoga dengan mengadakan acara seperti ini dalam menyambut HUT RI yang ke 75 tahun ini TNI semakin dicintai rakyatnya karena kita yakin TNI dan rakyat itu harus bersatu, karena bagaimanapun sistem pertahanan semesta itu mensyaratkan adanya satu jiwa satu hati satu nafas satu pikiran dan TNI adalah pelindung rakyat berasal dari rakyat untuk rakyat, itu pesan yang selalu saya sampaikan kepada para prajurit semua oleh karena itu selalu memperhatikan 8 wajib TNI yaitu bersikap baik terhadap rakyat di manapun bertugas dan semua jajaran korem 121/Abw harus melaksanakan hal seperti ini,” tambahnya.
Warga masyarakat Entikong pun antusias menyambut kegiatan yang digelar Danrem 121/Abw dimasa pandemic Covid-19 ini. Indra, salahsatu warga yang menyaksikan kegiatan tersebut mengatakan bahwa,”Kami atas nama masyarakat Kabupaten sanggau mengucapkan terima kasih kepada Danrem 121/Abw atas kegiatan ini di mana dalam kegiatan bakti sosial ini danrem 121/Abw memilih tempat di kabupaten Sanggau terkhusus di Kecamatan Entikong , semoga TNI semakin Jaya dan selalu disenangi Rakyat,” kata Indra.
Dalam kesempatan tersebut Indra adalah salahsatu yang hadir dari 75 warga yang mendapat bantuan yang langsung diberikan oleh Ketua Persit KCK Koorcabrem 121/Abw, Rissa Ronny sambil pembagian hadiah doorprize.
Hal ini pun diamine oleh Rissa Ronny, Ketua Persit KCK Koorcabrem 121/Abw bahwa,”Masyarakat sangat antusias walaupun dalam, ditengah pandemic covid-19 dalam era new normal mereka mengikuti ini dengan spontanitas mengikuti , dan disepanjang jalan mereka melambaikan tangan itu tandanya masyrakat antusias, juga mereka banyak yang bertanya kapan PLBN Entikong ini akan dibuka sehingga ekonomi bisa lancar kembali, kita harapkan dalam waktu dekat ini segera dibuka oleh pemerintah kedua belah pihak ya,” jelas Rissa Ronny.
Brigjen TNI Ronny kembali menegaskan bahwa,”Tadi juga ada dari perwakilan Tentara Diraja Malaysia dan saya juga bersama Komandan Batalyon Pamtas Daniyonif R-641 Letkol Kukuh dia juga masih melaksanakan tugas disini memantau baik jalan tikus maupun resmi dari pelintas batas baik yang resmi maupun tidak resmi yang melewati jalan tikus demikian. Kita lihat acara telah sukses Gowes Bareng Tour De Entikong sepanjang 75 km dari sosok sampai disini (pasar baru PLBN entikong) untuk memperingati HUT 75 THN Kemerdekaan NKRI, bersama rakyat kami TNI maju, dan bersama rakyat kami kuat demikian, “ tegasnya.
Masih menurut Ronny,”Pesan dan kesannya semoga setelah 17 Agustus nanti kita akan lebih maju lagi dan PLBN bisa dibuka Covid-19 berahir masa new normal berahir dan normal kembali sepenuhnya Aamiin , Sehingga aktivitas masyarakat lancar kembali kehidupan semakin meningkat ekonominya demikian,” harapnya.
“Event-event selanjutnya kita serahkan beberapa lagi rangkaian yaitu antara lain Alffroad dan kemudian off Road diketapang kita ada rangkaian kita akan adakan puncaknya pada tanggal 22 Agustus nanti kita laksakan panggung gembira pemberian bakti social kepada masyarakat dimakorem, kita adakan off road untuk wilayah ketapang dan diwilayah kodim masing-masing dilakukan gerak jalan santai memperingati 17 Agustus oleh Kodim masing-masing,” pungkas Ronny. Ipul/Lapan6onlineKalBar
Video Terkait :