Forum Santri Indonesia Usulkan Prof Untung Jadi Dirut PPD

0
516
Prof DR Untung SE MM MSi (tengah) didampingi oleh Ketua Umum Forum Satri Indonesia (FSI), Ustadz Iwan Kurnia SE (kanan) dan Sekjen FSI Ahmad Basalamah. (Foto Hugeng/lapan6online.com)

Jakarta, Lapan6online.com : Forum Santri Indonesia (FSI) mengusulkan Prof DR Untung SE MM MSi sebagai Direktur Utama Perum PPD. Diketahui PPD adalah salah satu perusahaan transportasi plat merah alias BUMN yang saat ini didera kerugian dari tahun ke tahun.

Nama Prof Untung bukanlah nama baru di armada PPD, sepak terjangnya di armada paling terkenal di Ibukota Jakarta ini, sudah dilaluinya sejak 1985. Menariknya, Prof Untung merupakan salah satu santri di FSI.

“Pak Untung selain sebagai seorang akademisi yaitu sebagai Dosen dalam bidang pengembangan bisnis dan ilmu ekonomi, sudah mengabdi di PPD sejak tahun 1985.” terang Ketua Umum FSI, Ustadz Iwan Kurnia SE kepada Lapan6online di Jakarta, Senin (30/11/2020).

Menurut Ustadz Iwan, jenjang karir yang dibangun oleh prof Untung dibangun dari titik paling bawah, hingga mencapai manajemen atas dan melanjutkan jenjang akademik dalam strata tertinggi.

“Kami memandang, memperhatikan, menimbang dan memutuskan pak Untung kami usulkan kepada menteri BUMN Erick Thohir menjadi direktur utama PPD,” terang ustadz Iwan.

Kyai sepuh di FSI ini yakin jika sosok prof Untung sangat cocok menjadi dirut PPD. Menurut ustadz Iwan, penentuan usulan ini sudah melalui rapat seleksi bersama seluruh pengurus di 34 provinsi.

“Nama pak Untung lah yang paling cocok menduduki jabatan tersebut.” terangnya.

Diusulkan Ke Presiden, Wakil Presiden dan Menteri BUMN

Senada dengan Ustadz Iwan, Sekjen FSI Ahmad Basalama menguatkan sosok prof Untung menjadi dirut PPD. Kepada Lapan6online Ahmad Basalama mengatakan, FSI sudah mengusulkan tidak saja kepada menteri BUMN, namun juga ke pemangku pemerintah.

FSI telah mengusulkan melalui surat resmi kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin.

Menurut Ahmad Basalama, FSI merupakan salah satu bagian dari pada yang melahirkan pemerintah sehingga FSI berkewajiban untuk mengawal, membantu pemerintah dalam pelaksanaan pembangunan,” tandasnya.

Salah satunya, kata Ahmad, mencari figur-figur yang bagi FSI merupakan figur yang cakap untuk memimpin, bisa dipercaya dan dapat diandalkan.

“jadi bukan hanya PPD, mungkin nanti ke depan ada calon-calon lain di Instansi yang lain yang diusulkan oleh FSI.” tandasnya.

Puluhan Tahun Bekerja di PPD

Sementara itu, Prof Untung menyatakan siap untuk duduk sebagai orang nomor satu di perum PPD. Sebagai pekerja yang sejak puluhan tahun menjadi karyawan PPD, Prof untung mengetahui betul bagaimana menangani perusahaan BUMN ini.

“Dari nol saya (bekerja) disitu (di PPD). Sehingga Saya tau persis apa yang harus dilakukan agar bisa mencapai (target) yang diharapkan atau menjadi tujuan dari pemerintah dengan adanya angkutan umum ini,” jelasnya kepada lapan6online.

Untung mengaku mengetahui betul apa kendala utama yang dihadapi PPD selama ini. “Kendala utama yang dihadapi PPD, pertama adalah sistem manajemennya, dan kedua…pasti financial,” tandas Dosen di salah satu Perguruan Tinggi perhubungan ini.

Menurut Untung, armada PPD yang lama harus segera diremajakan, namun tetap ada kendala di financial sebab PPD sejak lama terus merugi. Untung mengaku punya metode yang dapat membuat PPD menjadi perusahaan yang handal.

“Bagaimana pemerintah mendapatkan profit dari PPD, itu yang harus dicari solusinya agar dapat membentuk PPD itu sebagai perusahaan yang handal, kuat dan mandiri,” terangnya.

“Bisa menjadi barometer dari angkutan di DKI. Sehingga bisa memberikan pelayanan yang baik, terjangkau dan bisa memberikan solusi bagi pemerintah untuk mengurai kemacetan yang selama ini jadi masalah.” tandasnya.

Saat ditanya apa metode khusus atau visi misi ketika nanti terpilih menjadi dirut PPD, Prof Untung menjawab belum bisa berbicara banyak untuk menghindari penilaian negatif terhadap dirinya.

“Untuk saat ini belum bisa saya sampaikan, nanti bisa menjadi terjadi penilaian yang negatif.” kata Untung.

Siapkan Strategi Jitu

Namun begitu, Prof Untung meyakini jika sudah terpilih, akan ada strategi jitu yang sudah disiapkan untuk membenahi PPD.

“Kalau kewenangan sudah diberikan (menjadi dirut PPD) Insya Allah kita akan bertindak sesuai dengan strategi-strategi yang selama ini kita persiapkan agar PPD itu menjadi perusahaan yang handal,” tandasnya.

(RedHuge/Lapan6online)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini