Hallo Pak Pj.Walikota, Ada Tumpukan Sampah “Bau Menyengat” Menggunung di Kota Singkawang

0
28
Tumpukan sampah menggunung di pinggir jalan yang berada di jantung Kota Singkawang, Jln.Niaga, pada Selasa (22/08/2023)/Foto2 : Ist.
”Sejauh ini banyak kendala yang didapat lantaran adanya tumpukan sampah yang ada di Kota Singkawang, terutama kurangnya komunikasi antara dinas terkait dengan masyarakat,”

Singkawang l KALBAR l Lapan6online : Menindaklanjuti laporan warga akan adanya tumpukan sampah yang berserakan, Rabuansyah, Ketua LSM KOMPOR Singkawang, menyesalkan kepada dinas terkait dalam menangani membersihkan dan tidak mengangkut tumpukan sampah di pinggir jalan yang berada di jantung Kota Singkawang, Jln.Niaga, pada Selasa (22/08/2023).

“Lapor Pak Pj.Walikota Kota Singkawang Drs. H. Sumastro, M.Si., Ini sampah menjadi ancaman lingkungan hidup Kota Singkawang. Mohon diperhatikan Pak!, “ pinta Rabuansyah.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa,”Lokasi tumpukan sampah yang berada di pinggir jalan ini, sangat mengganggu pemandangan dan menimbulkan bau tak sedap bagi warga sekitar maupun warga yang hendak berbelanja serta melintas,” jelasnya.

“Sebelumnya ada laporan dari warga mengenai tumpukan sampah. Tapi belum ada tindakan apapaun,” lanjut Rabuansyah saat di temui awak media.

Saran Rabuansyah kepada dinas terkait,”Hendaklah melakukan pengangkutan sampah secara rutin, karena sangat mengganggu warga sekitar dan pengguna jalan,” ucap Rabuansyah.

Ia menambahkan,”Sejauh ini banyak kendala yang didapat lantaran adanya tumpukan sampah yang ada di Kota Singkawang, terutama kurangnya komunikasi antara dinas terkait dengan masyarakat,” imbuhnya.

Rabuansyah menegaskan,”Dalam waktu ini sudah ada peningkatan terjadinya kasus penyakit DBD yang diakibatkan pengelola sampah yang tidak baik,” tegasnya.

“Jangan sudah banyak tersebar penyakit yang disebabkan oleh sampah baru kita bertindak semoga kedepannya Dinas terkait lebih mantap lagi dalam menyikapi hal tersebut. Singkawang semakin Hebat!,” pungkasnya. (*HENDRA)