“Kami (HDBR,red) hadir untuk memperkuat jalinan persaudaraan agar semua driver bersatu bersama, mudah-mudahan niat kita untuk memperkuat silaturahmi ini berjalan sesuai harapan kita, dan tentunya bermanfaat juga bagi masyarakat,”
Cirebon | Jawa Barat | Lapan6Online : Dalam Rangka Silaturahmi sekaligus peresmian Sekretariat HDBR BTB CIREBON (Himpunan Driver Bandung Raya,red), dibawah Komando Iyan Restu Langit atau yang akrab disapa Kang Iyan Restu, secara resmi membuka Sekretariat HDBR BTB Cirebon yang beralamat di Jl. IR H Juanda, Desa Batembat Blok Babadan Rt 005/004 Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon, pada Kamis (20/08/2020).
Pembukaan Sekretariat yang ditandai dengan Tumpeng kesederhanaan, sebagai symbol persatuan, kesatuan dan kebersamaan dalam menjalin silaturahmi yang hakiki.
Sedangkan untuk HDBR BTB Cirebon dikomandoi oleh Kang Ade Rian Dani yang akrab disaba Riyan alias Daeng. Tampak penuh keakraban dalam acara pembukaan Sekretariat HDBR BTB Cirebon tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Iyan Restu Langit terkait kegiatannya mengatakan,”Pandemi Covid-19 ini tidak menjadikan penghalang bagi kami untuk terus menjalin silaturahmi bagi sesame driver khususnya diwilayah Jawa Barat. Kami (HDBR,red) hadir untuk memperkuat jalinan persaudaraan agar semua driver bersatu bersama, mudah-mudahan niat kita untuk memperkuat silaturahmi ini berjalan sesuai harapan kita, dan tentunya bermanfaat juga bagi masyarakat,” jelas Iyan kepada Lapan6online.com, pada Kamis (20/08/2020).
Sementara itu, Ade Rian Dani selaku Komandan HDBR BTB Cirebon mengatakan,”Alhamdulillah, saya mendapat amanah untuk HDBR BTB Cirebon. Semoga misi HDBR BTB Cirebon hadir dan dapat menyatukan seluruh driver yang ada diwilayah Cirebon, dengan tujuan menjalin silaturahmi antar driver, selain itu HDBR BTB Cirebon juga adalah menjadi bagian dari masyarakat yang bisa saling bersinergi, “ jelas Riyan alias Daeng ini kepada Lapan6online.com.
Peresmian Sekretariat HDBR BTB Cirebon yang dihadiri kurang lebih 120 driver ini sangat meriah dan penuh kebersamaan serta kekeluargaan.
Sekilas tentang Himpunan Driver Bandung Raya
Himpunan Driver Bandung Raya yang disingkat HDBR adalah organisasi driver baik online maupun offline (Ojek Pangkalan,red), roda dua (motor) dan juga roda empat (mobil).
Berbicara tentang HDBR adalah berbicara tentang Etika dan Ibadah. Melalui HDBR kalangan driver ini dalam kiprahnya menurutnya semata-mata untuk ibadah tanpa mengharap imbalan apapun, termasuk para pengurus yang hingga saat ini tidak menerima gaji/honor sepeserpun juga.
Bagi mereka, didalam HDBR sebagai wadah untuk bernaung mempererat tali silatuhrami persaudaran, dan bukan ajang untuk mencari keuntungan. “Kami cukup dengan apa yang kami dapatkan dari pekerjaan kami sebagai tukang ojek, walau kadang waktu kami bekerja kerap kali tersita hingga berhari-hari karena aktifitas dan kegiatan organisasi juga kepedulian sosial, namun kami tidak meminta penggantian hal akan hal itu,” ulas salahsatu pengurus HDBR.
Bahkan mereka lebih mengedepankan Etika, karena bagi HDBR Etika sangatlah penting dan diterapkan kepada seluruh anggota adalah hal mutlak dan wajib dijalankan seluruh anggota ketika bersikap dan berperilaku di jalanan, baik saat mendapatkan order ataupun tidak/belum mendapatkan order.
Hal itu untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, terlebih Driver adalah jasa pelayanan yang rentan dengan hal-hal mudah disalahgunakan, salahsatu contoh pelecehan yang mengatasnamakan driver ojol.
“Pencemaran nama baik HDBR sudah sering kami dapatkan, namun bukannya berkurang anggota kami, malah semakin bertambah karena yang mereka dapatkan tentang HDBR berbalik 180° dengan apa yang dibicarakan orang/komunitas lain,” Riyan menambahkan.
“Kami berada di 6 wilayah pemerintahan (Kota Bandung, Kab. Bandung, Kab. Bandung Barat, Kota Cimahi, dan Cirebon), bahkan perkembangan terakhir sebagian anggota ada di Kab. Sumedang dan Cirebon, sehingga total 6 wilayah pemerintahan,” jelas Riyan.
“Dari keseluruhan itu, kami bentuk 5 wilayah (Tengah, Barat, Utara, Timur dan Selatan) yang dipimpin oleh Koordinator Wilayah (Korwil).Karena luas area yang begitu besar, maka dalam 1 wilayah dikoordinir oleh minimal 2 orang Korwil dan maksimal 4 orang Korwil,” ujarnya.
Pertanyaan sebelum Anda bicara tentang HDBR adalah; Apakah Anda cukup mengenal HDBR? Atau hanya modal “katanya”?
“Saya tidak mengajak Anda masuk HDBR, sebelum Anda tahu lebih dekat dengan HDBR,” tegas Riyan. (Supriyadi “Yadi”/Lapan6Online Jabar)
Simak Video Terkait HDBR BTB Cirebon :