“Kita akan memprioritaskan sesuai apa yang sudah di programkan oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) yaitu menjadikan TNI AU yang disegani di kawasan serta memiliki kesiapan komponen alutsista yang tinggi dengan tetap mempertahankan Zero Accident,”
Jakarta, Lapan6online.com – Panglima Komando Operasi Angkatan Udara (Pangkoopsau) I Marsekal Pertama TNI Ir. Tri Bowo Budi Santoso, menggelar silaturahmi bersama wartawan desk militer di Gedung Rusmin Nuryadin, Markas Koopsau I Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (10/6/2020).
Kegiatan ini juga diawali dengan pengukuran suhu badan dan Rapid tes kepada awak media yang hadir, serta memberlakukan protokol kesehatan Covid-19 sepanjang berlangsungnya acara.
Tujuan dilaksanakannya acara silahturahmi ini untuk perkenalan Panglima Komando Operasi Angkatan Udara (Pangkoopsau) I yang baru saja menjabat sejak 26 Mei 2020 lalu, beserta jajaran korps Koopsau I dan menyambung rasa dengan para jurnalis khususnya media desk militer.
Mengawali tugasnya sebagai Pangkoopsau I, Marskal Muda TNI Ir. Tri Bowo Budi Santoso berupaya untuk meningkatkan kesiagaan keamanan negara di tengah pandemi virus Corona dan akan terus mempertahankan TNI AU tetap Zero Accident khususnya di masa kepemimpinan KASAU Marsekal TNI Fajar Prasetyo.
“Kita akan memprioritaskan sesuai apa yang sudah di programkan oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) yaitu menjadikan TNI AU yang disegani di kawasan serta memiliki kesiapan komponen alutsista yang tinggi dengan tetap mempertahankan Zero Accident” ungkapnya.
Oleh karena itu lanjutnya, program yang akan dikedepankan adalah, menjaga sefety lambang keselamatan terbang dan kerja sebagai dasar setiap pelaksanaan tugas serta meningkatkan motivasi pencapaian zero accident pada semua lingkup tugas TNI Angkatan Udara,” lanjut Jenderal lulusan AAU angkatan 1989 ini.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Pangkoopsau I juga meminta kepada seluruh staf Koopsau I agar selalu berkoordinasi terutama dengan jajaran Kohanudnas, termasuk lanud – lanud.
Dirinya juga mengajak semua pihak menyatukan arah, menyamakan langkah, berkolaborasi, bersinergi dan bekerja sama dengan tulus, untuk membangun TNI Angkatan Udara unggul yang disegani oleh bangsa lain,” pungkasnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pejabat Koopsau I, Asintel Koopsau I, Aslog Koopsau I, Kakes Koopsau I, Askomlek, Danpom Koopsau I, Kakum Koopsau I, Asrena Koopsau I, Kapen Koopsau I, serta awak media, baik media cetak, media online, radio dan televisi. (Yan)