Jangan Koar-koar! Turunkan Harga BBM Kalau Niat Mau Bantu Rakyat, Kata Waketum PAN

0
57
Pom Bensin Pertamina/Foto : Net
“Jika harga BBM turun maka rakyat akan lebih memanfaatkan harga selisih uang tersebut untuk membeli hal lainnya yang dibutuhkan. Kan lumayan selisihnya berapa ribu, misalnya beli satu liter sisanya itu bisa mereka untuk beli beras untuk beli kebutuhan yang lainnya,”

Jakarta | Lapan6Online : Presiden Joko Widodo diharapkan untuk tidak berkoar-koar ingin membantu rakyat jika harga BBM tidak diturunkan mengingat harga minyak dunia sudah turun dari beberapa bulan lalu.

Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto mengatakan, BBM merupakan bahan bakar yang sangat dibutuhkan oleh rakyat untuk melakukan aktivitasnya. Sehingga, jika harga BBM diturunkan maka akan sangat membantu perekonomian rakyat yang kini semakin sulit di saat pandemik Covid-19.

“UKM, petani, nelayan, rakyat kecil atau yang kena PHK masih menggunakan bensin, menggunakan bahan bakar. Salah satunya itu kalau pemerintah mau bantu rakyat, BBMnya diturunkan sekarang,” ucap Yandri Susanto seperti yang dikutip dilaman redaksi Kantor Berita Politik RMOL, pada Senin (04/05/2020).

“Karena memang kita tau BBM kita itu banyak impor, sekarang minyak dunia turun,” katanya menambahkan. Karena kata Yandri, jika harga BBM turun maka rakyat akan lebih memanfaatkan harga selisih uang tersebut untuk membeli hal lainnya yang dibutuhkan. “Kan lumayan selisihnya berapa ribu, misalnya beli satu liter sisanya itu bisa mereka untuk beli beras untuk beli kebutuhan yang lainnya,” jelasnya.

Dengan demikian kata Yandri, saat ini yang juga bertepatan dengan bulan Ramadhan diharapkan Presiden Jokowi dapat benar-benar membantu rakyatnya dengan cara menurunkan harga BBM sesuai dengan turunnya harga minyak dunia. “Jadi jangan koar-koar mau bantu rakyat tapi faktanya BBM aja gak diturunkan, kalau mau bantu rakyat sekarang lah waktunya,” tegas Yandri. Rmol

*Sumber : rmol.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini