Kasdam Jaya Ingatkan Pesan Panglima TNI: Tingkatkan Iman dan Taqwa

0
232

Lapan6online.com : Kasdam Jaya/Jayakarta Brigjen TNI Muhammad Saleh Mustafa saat memimpin upacara bendera pada Jumat 17 Januari 2020 di Lapangan Jayakarta Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, membacakan langsung amanat Panglima TNI terkait dengan berbagai tantangan yang sebelumnya telah berhasil diatasi dengan baik, haruslah dapat ditingkatkan pada tahun 2020 ini.

“Kesiapsiagaan terbukti saat terjadi bencana alam. Pada tahun 2020 ini kita juga akan mengawal dan menyukseskan Pilkada serentak, tentunya dalam menjamin suksesnya Pilkada tersebut kita senantiasa mewaspadai potensi ancaman lainnya, termasuk bencana alam.” ucap Brigjen TNI Muhammad Saleh Mustafa.

Menurut Kasdam Jaya, Panglima TNI memberikan penekanan pada pesannya, antara lain:

Pertama, selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI.

Kedua, tingkatkan profesionalime. Ketiga, laksanakan koordinasi dan bersinergi bersama dengan masyarakat.

Ketiga bangun kewaspadaan melalui deteksi dini dan cegah dini terhadap terjadinya kerawanan.

Keempat, perkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat, dharma bakti TNI hanya untuk rakyat.

(James S. Dotulong/Lapan6online.com)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini