Jakarta, lapan6online.com – Panglima Komando Sektor Pertahanan udara Nasional (Pangkosekhanudnas) I, Marsekal Pertama (Marsma) TNI Djoko Tjahjono, S.E., M.M., memimpin Apel Khusus sebagai ungkapan rasa syukur, dalam rangka memperingati HUT ke-59 Kohanudnas, bertempat di Lapangan Makosekhanudnas I, Jakarta.
Melalui sambutan yang dibacakan Pangkosekhanudnas I, Panglima TNI mengucapkan Dirgahayu Kohanudnas kepada seluruh keluarga besar Kohanudnas dimanapun berada dan bertugas.
Ucapan itu juga disertai harapan agar menjadi pendorong semangat untuk meningkatkan kinerja, kebanggan dan profesionalisme Kohanudnas dalam melaksanakan tugas.
“Kohanudnas merupakan komando utama TNI dengan tugas yang sangat strategis, dan telah menjadi core business Kohanudnas sejak 59 tahun lalu, dengan mengalami evolusi penggunaan peralatan sensor dan senjata sesuai dengan perkembangan teknologi modern,” katanya.
Ruang udara Indonesia yang sangat luas menjadi tantangan tersendiri, menghadapi meningkatnya penerbangan sipil dan internasional, juga perkembangan teknologi kedirgantaraan dengan kemampuan dan penggunaan wahana udara nir awak yang ditunjang kemampuan sensor optic dan elektronik.
“Karenanya dibutuhkan kemampuan komando dan pengendalian yang mengutamakan kecepatan reaksi berdasarkan data dan informasi real-time untuk mengambil keputusan,” ujarnya.
“Oleh karena itu, doktrin dan konsep-konsep pertahanan udara nasional harus terus berkembang. Pendekatan yang digunakan haruslah berpedoman pada konsep trimatra terpadu serta dikombinasikan dengan penggunaan teknologi serta alutsista yang tepat dan terintegrasi,” ucapnya.
Mengakhiri sambutan, Panglima TNI menyampaikan harapan agar Kohanudnas semakin professional.
“Dirgahayu Kohanudnas, Labda Prakasa Nirwikara,” tandasnya. (Yan)