Lagi, Sabil Akbar Kembali Bagikan Santunan 1000 Anak Yatim

0
186
Sabil Akbar SIP membagikan santunan anak yatim piatu/Foto2 : ABd.Azis

PERISTIWA | POLITIK | MEGAPOLITAN

,“Kegiatan ini murni tujuannya bukan untuk kepentingan politik, karena anak Yatim tidak mempunyai hak suara.Ini sebuah dedikasi kami dari partai Nasdem dalam hal kepedulian sosial,”

Lapan6OnlineJaBar | Karawang : Bulan Ramadhan menjadi momen yang tepat untuk saling berbagi dengan sesama. Kegiatan itu bertujuan untuk memberikan santunan dan buka bersama anak yatim di bulan Ramadhan 1443 Hijriah ini.

Adalah Sabil pemuda asal Dawuan, Karawang, Jawa Barat di usia 26 tahun dirinya memang senang dan peduli dalam lingkungan dan sosial salah satu bentuknya yaitu memberikan santunan kepada anak Yatim dan dirinya dalam usia muda ini telah sukses meniti karirnya di dunia politik.

Sabil Akbar, Sipn sukses meniti kariernya dari Karawang, hingga kini menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Partai Nasdem. Sabil sebagai Wakil Ketua DPD Nasdem Karawang semakin cemerlang langkahnya.

“Saya berharap setelah terlaksana kegiatan ini, dapat menumbuhkan rasa syukur saya kepada Allah SWT dengan apa yang telah tercapai saat ini, dan menumbuhkan kepedulian terhadap sesama,” terang Sabil kepada Lapan6online.com, pada Ahad (17/4/2022).

Lebih lanjut Sabil mengatakan bahwa,“Kegiatan ini murni tujuannya bukan untuk kepentingan politik, karena anak Yatim tidak mempunyai hak suara.Ini sebuah dedikasi kami dari partai Nasdem Karawang dalam hal kepedulian sosial,” ucapnya.

Hasil pantuan redaksi, bahwa Sabil menjadikan kegiatan santunan anak yatim ini sebagai agenda tetapnya.

Bersama Kepala Desa Purwasari Jimmi, Kecamatan Purwasari, dan Ketua Umum Karang Taruna, Candra Chaniago, Kecamatan Purwasari, Kabupaten Karawang Jawa barat kembali melaksanakan kegiatan santunan anak yatim piatu.

Kali ini 1000 anak yatim diberikan santunan oleh Sabil Akbar, di halaman Lapangan Kali Jurang, wilayah Kantor Pemerintah Desa Puwasari, pada Ahad (17/4/2022).Dalam kegiatan tersebut tampak hadir Camat Purwasari, Rahmana Setiansyah, Kapolsek Purwasari, Iptu Sabarani S.H yang sekaligus Pembina Kecamatan Purwasari.

“Santunan 1000 anak yatim piatu ini di adakan untuk peduli anak-anak yatim piatu yang ada di Kecamatan Purwasari khususnya jumlah 1000 anak yatim piatu,” ucap Sabil Akbar dalam sambutannya.

Harapan Sabil sebagai Dewan Propinsi Jawa Barat,”Saya berharap kedepannya adalah agar kegiatan seperti ini terus berjalan luar biasa dan kerja sama Pak Kades Puwasari, Jimmi bersama Ketum Karang Taruna yang siap sinergi dan bergandeng tangan untuk semua hal demi kebaikan masyarakat. Dan kami minta kepada segenap masyarakat, agar tetap bersatu dalam kegiatan-kegiatan Pemerintah bersama masyarakat, Dewan dan Jajaranya untuk turun langsung membagikan santunan 1000 anak-anak yatim piatu,”pungkasnya. (*Abd Azis M)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini