Marlin Julie Melabuhkan Diri Di Dunia Tarik Suara

0
87
Model Video Clip cantik Marlin Julie/Foto : Ist
“Aku selama ini hanya sibuk foto dan endorse serta bisnis online saja, baru tahun ini 2020 bulan April ketemu manager lama aku lagi Mas Heru BoBro dan aku kembali masuk management BosBro Production, alhamdulillah aku ditawari rekaman nyanyi sama Mas Heru BosBro”

Jakarta | Lapan6Online : Model Video Clip cantik Marlin Julie yang 2 kali telah menjadi model video clip dalam lagu “Gila Batu” yang dinyanyikan Hizrah Bacan dan lagu “Cinta Hita’Ala”, Hary Dagoe yang juga seorang sutradara film.

Semua job tersebut didapat Marlin Julie berkat sang manager Heru BosBro pada 5 tahun silam.

Lama menghilang dari dunia akting kini Marlin Julie kembali muncul dan terjun ke dunia entertainment dan mencoba peruntungan di dunia tarik suara.

“Aku selama ini hanya sibuk foto dan endorse serta bisnis online saja, baru tahun ini 2020 bulan April ketemu manager lama aku lagi Mas Heru BoBro dan aku kembali masuk management BosBro Production, alhamdulillah aku ditawari rekaman nyanyi sama Mas Heru BosBro” ujar model dengan mata berbinar saat diwawancarai via whatsapp.

Marlin Julie sudah lama malang melintang dan menggeluti dunia foto model bahkan dunia akting juga pernah ia geluti dan pernah membintangi beberapa FTV.

Kini Marlin Julie kembali berlabuh dan terjun ke dunia akting baik FTV maupun layar lebar, plus bermain di web serier youtube di channel BosBro TV bertajuk #TemuLawakDariRumah.

Gebrakan terbaru, Marlin Julie akan segera masuk dapur rekaman dengan pengarah musik Kang Ajuy dan video clipnya akan disutradarai oleh Heru BosBro. GF/RIN/Lapan6 Group

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini