Ngeri, Ratusan OTK Bakar Polsek Ciracas

0
129
Situasi Polsek Ciracas pada Sabtu (29/08/2020) dini hari/Foto 2: Y@n
“Gerombolan itu merangsek masuk ke dalam kawasan Polres Ciracas kemudian merusak bangunan dan jendela, serta membakar dua unit mobil dinas dan satu unit Bus Kepolisian,”

Jakarta | Lapan6Online : Gerombolan orang tak dikenal (OTK) melakukan penyerangan ke Kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Ciracas, Jakarta Timur pada Sabtu dini hari. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 01.45 WIB (Sabtu, 29/08/2020) dan membuat area sekitar Polsek Ciracas porak poranda.

Dengan menggunakan sepeda motor, gerombolan itu merangsek masuk ke dalam kawasan Polres Ciracas kemudian merusak bangunan dan jendela, serta membakar dua unit mobil dinas dan satu unit Bus Kepolisian.

Saksi mata seorang pedagang kaki lima Nurdin mengatakan, sebelum melakukan penyerangan di Polsek Ciracas puluhan orang dengan wajah garang berkeliling disekitar Polsek Ciracas tepatnya disepanjang Jalan Raya Bogor.

“Habis itu berhenti terus langsung merusak semua yang ada sampai halte Transjakarta Kramat Jati ikut dihancurin,” kata Nurdin di lokasi, pada Sabtu (29/8/2020).

Api yang melalap beberapa mobil dinas Polsek Ciracas akhirnya dapat dipadamkan setelah Sudin Gulkarmat Jakarta Timur datang ke lokasi kejadian setelah situasi kondusif.

“Waktu mobil pada dibakar itu serem banget kaya bener-bener perang. Itu cukup lama baru pada bubar,” ujarnya.

Akibat kejadian itu Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana langsung mendatangi lokasi kejadian guna meninjau keadaan Polsek Circas, Jakarta Timur.

Namun, hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian terkait insiden penyerangan tersebut.

Tidak cuma Polsek Ciracas saja yang dirusak, sejumlah toko pun yang berada di jalan raya bogor ini tak luput menjadi sasaran pengrusakan, sontak kejadian tersebut membuat banyak warga sekitar agak ketakutan, untuk mendekat maupun para pengguna jalan yang lewat.

Sedangkan keadaan jalan raya Bogor serta Polsek Ciracas, pada Sabtu (29/08/2020) dini hari, keadaan sudah mulai kondusif dan pengguna jalan sudah bisa dilalui dengan seperti biasanya namun nampak terlihat beberapa petugas masih berjaga-jaga.

Lapan6online.com mengkonfirmasi pihak kepolisian membenarkan kejadian tersebut, Irjen Nana Sudjana mengatakan “Betul adanya telah terjadi pengrusakan beberapa kendaraan yang berada di polsek ciracas dan sejumlah beberapa toko yang berada di jalan raya bogor ini oleh sekelompok ratusan orang tak dikenal dan masih dalam penyelidikan lebih lanjut, ” ujar Irjen Pol.Nana Sudjana.

Sementara Pangdam Dudung menambahkan “Memang benar adanya kejadian tersebut, selanjutnya akan diselidiki lebih lanjut oleh pihak kepolisian motifnya apa, bisa terjadi pengrusakan kantor polisi dan sejumlah toko di jalan raya bogor,” Ujar Dudung Abdurahman. (Y@n)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini