Nikmatnya Sambel Setan, Hot

0
354

Jakarta | Lapan6online.com : Masyarakat Indonesia banyak yang suka dengan rasa pedas, terutama rasa dari sambal pada menu masakan sehari-hari. Dan rasa pedas ini kemudian dibuat kreasi kuliner yang disuguhkan rumah makan atau restoran dengan kata “Sambal Setan yang disematkan dalam menu masakan mereka.

Cantuman nama “Setan” pun kini menjadi hal biasa, meski pun terdengar menyeramkan, tetapi Sambal Setan sebenarnya resep sambal biasa yang memiliki rasa super duper pedas. Resep sambal ini sangat pas disantap dengan cocolan bersama ayam, ikan maupun lalap-lalapan.

Bagaimana sih cara membuat sambal setan ala rumah makan atau restoran yang bikin nikmat itu? Nah, redaksi berkesempatan menyuguhkan resep sambal Setan yang dikutip Lapan6online dari blogger menuekstrim.blogspot.com:

Bahan yang diperlukan:

  • Cabe rawit merah sebanyak 250 gram,
  • Bawang putih sebanyak 5 siung,
  • Satu buah jeruk nipis,
  • Garam secukupnya,
  • Penyedap rasa secukupnya,
  • Minyak goreng juga secukupnya.

Cara memasak:

  • Ulek/haluskan bawang putih, kemudian masukkan cabe rawit kalau bisa jangan di blender karena akan mengurangi cita rasa resep sambal ini,
  • Panaskan minyak goreng lalu masukkan hasil ulekan bawang putih dan cabe rawit.
  • Sambil menunggu sambal matang, masukkan jeruk nipis secukupnya agar menghasilkan cita rasa pedas serta segar,
  • Ketika wanginya sudah mulai muncul dan sambal sudah matang, sambal setan ini siap diangkat,
  • Tiris dan sajikan.

Resep sambal setan ini bisa dinikmati untuk 5 porsi. Sertakan juga lauk pauk seperti Iga Kuah Gurih, Sayur Tempe Pedas Kacang Tolo, atau Tumis Kembang Kol Telur Puyuh. Sambal setan ini tentu akan menambah kenikmatan menyantap makanan berkuah bagi Anda yang menggemari cita rasa pedas.

Seperti yang kita tahu resep sambal merupakan salah satu kuliner warisan nenek moyang kita. Ada banyak jenis sambal yang ada di Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Seolah seperti karunia yang tidak terhingga buat kita yang menggemari sambal dengan berbagai citarasa yang luar biasa.

(*/RedHuge/Lapan6online)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini