Pemdes Bukumaadu Salurkan BLT-DD Tahap Tiga Kepada 33 Kepala Keluarga

0
102
Kepala Desa Melson Aba, S.Ip saat menyerahkan BLT-DD kepada warga. (foto: Yos/Lapan6online)

Jailolo-Halbar-Malut, Lapan6online.com : Pemerintah Desa (Pemdes) Bukumaadu Kecamatan Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap ketiga kepada 33 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak pandemi COVID-19. Bantuan diserahkan pada Rabu (08/07/2020).

Kepala Desa Melson Aba, S.Ip, menjelaskan bahwa pada awalnya yang berhak menerima BLT-DD yaitu 31 Kepala Keluarga, namun berjalan dua bulan kemudian dikroscek data kembali, ternyata ada penambahan dua orang yaitu anak yatim piatu dan secara administrasinya dua anak tersebut memiliki Kartu Keluarga Tunggal, maka jumlah keseluruhan penerima BLT-DD Desa Bukumaadu adalah 33 Kepala Keluarga (KK).

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Desa Bukumaadu, Melson Aba, S.Ip di kantor desa, sekitar pukul 09.30 WIT. Anggaran yang mencapai Rp 22.200,000 ini diterima masing-masing Kepala Keluarga sebesar Rp 600 ribu rupiah dan bagi anak yatim piatu sebagai penambahan penerima BLT-DD yaitu sebesar 1.800.000 ribu rupiah bagi dua orang penerima dan disalurkan secara keseluruhan yaitu tahap satu, dua, dan tiga sekalian.

Penyerahan BLT-DD Desa Bukumaadu. (Foto: Yos/Lapan6online)

Pantauan Lapan6online, penyaluran BLT Dana Desa Tahap Ketiga ini berlangsung tertib, budaya antri di desa masih sangat kental, terutama untuk melaksanakan protokol kesehatan dan tertib administasi.

Penyerahan bantuan disaksikan sejumlah perangkat desa, diantaranya Ketua BPD, Yerius Baris, Pendamping Desa Naim Ridwan, Bhabinkamtibmas Polsek Jailolo Muliyadi Umasangaji, Tim relawan covid-19 dan seluruh warga yang menerima BLT tersebut.

Kepala Desa Bukumaadu, Melson Aba, S.Ip, mengungkapkan, penyaluran BLT-DD merupakan bagian dari penanganan COVID-19 serta program Padat Karya Tunai. “Kepada masyarakat yang sudah menerima BLT, saya berharap dipergunakan untuk kepentingan dan kebutuhan rumah tangga,” ujar Melson.

Penyerahan BLT-DD Desa Bukumaadu. (Foto: Yos/Lapan6online)

Menurutnya, penyaluran BLT-DD sendiri ada penambahan selama 3 bulan ke depan. Namun, untuk besarannya menurun. Dari sebelumnya Rp 600 ribu per KK, tahap berikutnya turun menjadi Rp 300 ribu per KK.

“Untuk tahap berikutnya, penyerahannya BLT-DD Semester dua tahap pertama yaitu di bulan Agustus nanti. Kami juga akan upayakan secepatnya diproses, sehingga masyarakat sudah tidak bertanya-tanya lagi masalah bantuan dari pemerintah,” tandasnya.

(Yos/Lapan6online)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini