“Kegiatan Apel ini bertujuan untuk memastikan personel dalmas dan seluruh kendaraan selalu dalam kondisi terbaik untuk digunakan sewaktu-waktu dibutuhkan, ini menunjukkan kesiapan Polres Aceh Timur baik siap personel,”
Lapan6online l Aceh Timur-Kepolisian Resor Aceh Timur menggelar Apel Kendaraan Dan Pasukan Pengendalian Massa (Dalmas) yang dilangsungkan di Lapangan Sarja Arya Racana. pada Rabu, (20/10/2021) sore.
Apel yang dipimpin oleh Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. ini dihadiri oleh pejabat utama polres dan peserta apel terdiri dari pasukan dalmas awal dan dalmas lanjutan.
Dalam amanatnya Kapolres menyampaikan apel gelar kendaraan dan pasukan dalmas Polres Aceh Timur dalam mendukung tugas Kepolisian.
“Kegiatan Apel ini bertujuan untuk memastikan personel dalmas dan seluruh kendaraan selalu dalam kondisi terbaik untuk digunakan sewaktu-waktu dibutuhkan, ini menunjukkan kesiapan Polres Aceh Timur baik siap personel, siap kemampuan dan siap peralatan dalam menghadapi dan melaksanakan tugas yang diberikan oleh Negara.” Ujar Kapolres.
Mengakhiri amanatnya Kapolres menekankan kepada masing-masing satuan kerja yang mengelola sarana dan prasarana untuk dukungan tugas operasional Kepolisian tersebut agar dirawat dengan baik, sehingga dapat digunakan kapanpun. Terang Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. (I-oNe).