Resep Tumis Daun Singkong Campur Teri, Sehat dan Lezat

0
1513
Tumis daun Singkong campur Teri. (foto: dok. cookpad.com/Yuli)

Lapan6online.com : Tumis daun Singkong campur Teri adalah masakan lezat dengan kandungan gizi yang baik bagi tubuh dan kesehatan. Kandungan gizi di setiap 20 gram ikan teri mengandung 42 kalori, 5,8 gram protein, 1,9 gram lemak, dan tidak mengandung karbohidrat, serat, dan gula. Ikan teri adalah sumber kalsium, zat besi, dan seng yang sangat baik bagi tubuh.

Sementara daun singkong mengandung serat dan beberapa nutrisi penting seperti protein, lemak, karbohidrat, vitamin A, C, B17, dan mineral seperti kalsium, fosfor, dan zat besi. Dari semuanya, yang dominan adalah protein, vitamin A, serat, dan vitamin C.

Nah, berikut ini resep yang bisa dicoba untuk membuat tumis daun Singkong campur Teri yang sedap dan menyehatkan yang dikutip Lapan6online daris situs Fimela.com, sebagai berikut:

Bahan-Bahan

2 ikat daun singkong
4 sdm teri, bilas air panas lalu goreng kering
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas, geprek
1 ruas jahe, geprek
5 buah cabai rawit, iris
4 buah cabai merah besar, iris serong

Bumbu Halus

3 siung bawang putih
6 butir bawang merah
1/2 sdt terasi
9 buah cabai rawit
3 buah cabai merah besar
1 sdt garam
gula pasir dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat

1. Daun singkong yang sudah dicuci bersih, direbus dalam air mendidih selama kurang lebih 15 menit. Angkat dan tiriskan. Peras daun singkong sampai airnya habis, lalu potong-potong. Sisihkan.

2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai beraroma harum. Tambahkan lengkuas, jahe, dan daun salam. Aduk rata sampai layu.

3. Tambahkan irisan cabai. Aduk hingga layu. Masukkan daun singkong. Aduk hingga tercampur rata.

4. Tambahkan gula dan lada. Koreksi rasa.

5. Masukkan teri. Aduk rata. Setelah semua bahan dan bumbu meresap. Matikan api. Angkat dan sajikan. Selamat memasak!.

(*/RedHuge/Lapan6online)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini