“Kondisi warga yang tertimpa bencana, Satgas Yonif R-641/Bru menurunkan personelnya untuk bekerja bersama warga masyarakat setempat membersihkan bekas tanah longsor dan banjir yang menghantam 4 dusun tersebut,”
Entikong | Sanggau | KalBar | Lapan6Online : Pada Rabu (18/05/2020) Hujan deras dengan intensitas yang cukup tinggi tadi malam (17/05/2020) di wilayah Entikong dan sekitarnya menyebabkan tanah longsor dan banjir yang merusak sejumlah rumah warga. Tanah longsor terjadi di Dusun Panga, Desa Semangit dan Dusun Peripin, Desa Entikong.
Sedangkan banjir merendam Dusun Benuan dan Dusun Entikong di Desa Entikong. Keempat dusun di Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau tersebut menjadi sasaran kerja bhakti warga dan Satgas Yonif R-641/Bru hari ini (Senin, 18/05/2020).
Tidak ada korban jiwa yang ditimbulkan akibat bencana tersebut, namun kerugian warga berupa materiil harta benda seperti rumah yang tertimbun tanah longsor dan terendam banjir cukup membuat beban warga bertambah ditengah situasi pandemi Covid-19 saat ini.
Menyaksikan kondisi warga yang tertimpa bencana, Satgas Yonif R-641/Bru menurunkan personelnya untuk bekerja bersama warga masyarakat setempat membersihkan bekas tanah longsor dan banjir yang menghantam 4 dusun tersebut.
Di Dusun Panga, anggota Pos Panga dipimpin Sertu Suharyanto bersama warga membantu rumah Ibu Kulin (45). Rumah janda 2 orang anak yang sebagian bangunannya rusak akibat tertimpa material tanah longsor ini dibersihkan secara gotong royong dengan peralatan sekop, cangkul dan gerobak.
Di Dusun Peripin, Desa Entikong, tanah longsor juga merusak rumah Toni (38). Anggota Pos Kotis dipimpin Serda Jumarda bersama personel lainnya serta warga setempat bahu-membahu membersihkan dan memindahkan tanah longsor yang merusak dan menjebol dinding rumah Toni.
Dansatgas Pamtas Yonif R-641/Bru, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono, B.S., MITM, M.Si. menyampaikan himbauan kepada warga untuk tetap waspada terhadap bencana alam akibat curah hujan tinggi yang dapat terjadi sewaktu-waktu. Kukuh juga telah memerintahkan personelnya untuk siap siaga membantu warga sekitar pos-pos jajarannya jika terjadi banjir atau tanah longsor. Ipul
*Sumber : Satgas Yonif R-641/Bru