“Selayaknya kita, kalian-kalian itu Saudara Atta Halilintar, Reza Arab, dan temen-temennya, yang followernya banyak, yang selalu pamer mobil mewah di setiap Instagram dan YouTube-nya. Tolong lah jual satu mobilmu, berikan donasi kepada teman-temanmu, kalau kamu memang real pahlawan disini men!,”
Jakarta | Lapan6Online : Peran influencer yang memiliki jutaan follower di media sosial seperti YouTube hingga Instagram memiliki peran penting ditengah wabah virus corona (Covid-19). Terutama bagi mereka yang memiliki penghasilan fantastis dari akun medsosnya itu.
Mereka harusnya terketuk hatinya menyisihkan sebagian hartanya untuk para pekerja informal atau berpenghasilan harian yang terpaksa harus keluar rumah mencari nafkah.
Meskipun, pemerintah telah mengimbau untuk Social Distancing (jaga jarak sosial). Salah satu influencer yang juga berprofesi sebagai tenaga medis, dr Tirta. Dia mengeluarkan pernyataan cukup keras kepada para influencer yang kerap memamerkan mobil mewah dalam konten media sosialnya.
Tapi, cenderung bungkam saat saudaranya sebangsanya membutuhkan bantuan. Hal itu ditegaskan dr Tirta di acara Indonesia Lawyers Club (ILC) di TVOne, Selasa malam (24/3).
“Selayaknya kita, kalian-kalian itu Saudara Atta Halilintar, Reza Arab, dan temen-temennya, yang followernya banyak, yang selalu pamer mobil mewah di setiap Instagram dan YouTube-nya. Tolong lah jual satu mobilmu, berikan donasi kepada teman-temanmu, kalau kamu memang real pahlawan disini men!,” ujar dr Tirta.
“Jangan cuman pamer, tapi gak berbagi. Iya gak Pak?,” sambungnya menyeru kepada penonton TVOne.
Menurut dr Tirta, sumbangan dari para influencer di tengah pandemi Covid-19 ini sangat membantu para pekerja informal seperti penegemudi ojek online atau Ojol.
Sekaligus, turut membantu pemerintah meskipun saat ini pemerintah masih terus memaksimalkan perannya.
“Pemerintah itu butuh proses. Merdeka itu buat Ojol (selaku pekerja informal). Peran influencer itu sangat gede,” tandasnya. rmol