Syinta Nurul Laili, Putri Sanggau Kalbar Raih Medali Perunggu di Olimpiade PAI 2022

0
118
Syinta Nurul Laili/Foto : Dok.betangrayapost.com

PERISTIWA | PROFILE

“Ustadzah Mala di konfirmasi via Whats App juga mengucapkan syukur Alhamdulillah, trimakasih, sudah mendukung, menyemangati, Semoga membawa berkah barokah buat mbk syinta,Terutama buat mbak syinta lebih semangat lagi, lebih percaya diri, pokokkny do’a terbaik buat mbak Syinta,”

Lapan6OnlineJaTeng | Pati : Wali murid MAN 1 Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah, Rizki Astianda mengapresiasi salah satu muridnya Syinta Nurul Laili yang meraih perunggu di olimpiade tingkat nasional Pendidikan Agama Islam (PAI) tahun 2022.

Syinta Nurul Laili anak pasangan Sutrisno – Ernawati warga Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat.

Seperti yang dikutip dilaman redaksi media Nasional mentari khatulistiwa, guru Rizki Astianda dalam grup orang tua wali X IPS I mengumumkan via Whats App ucapan alhamdulillah berkat rahmat Allah, siswa MAN 1 Pati memborong 90 medali dalam ajang olimpiade PAI yang diadakan oleh Lembaga Kompetisi Indonesia.

Para Siswa Siswi Peserta Olimpiade Tingkat Nasional Pendidikan Agama Islam (PAI) tahun 2022

Arin Khusnaya (medali emas), Afif Alfiyah (medali emas), Putri Dyah Ayu (medali perak), Ahmad M. Alwany (medali perak), Ummi Salma Z. (medali perunggu), Alifil Hasanah (medali perunggu), Syinta Nurul L. (medali perunggu), Jeni Kumala S. (medali perunggu), Naura Irhas R. (medali perunggu) dan Meecailiya (medali perunggu).

“Semoga bisa menjadi semangat dan menginspirasi teman – teman yang lainnya, barakallah,”tulis Rizki.

Ditempat terpisah, Ustadzah Mala di konfirmasi via Whats App juga mengucapkan syukur Alhamdulillah dan terima kasih sudah mendukung, menyemangati, semoga membawa berkah barokah buat Syinta Nurul Laili.

“Terutama buat mbak Syinta lebih semangat lagi, lebih percaya diri, pokoknya do’a terbaik buat mbak Syinta,”ucap Mala.

Sementara itu, orang tua Syinta Nurul Laili yang menjabat ketua PPWI, juga Pimred media online Mentari Khatulistiwa. Id, Sutrisno mengucapkan terima kasih banyak atas prestasi yang di dapat anaknya, semoga ini awal untuk selalu tekun dalam belajar.

“Kami ucapakan terima kasih teruntuk wali murid dan ustadzah bording yang telah membimbing putri kami dengan sabar, moga amal jariyah ini Allloh SWT yang akan membalasnya,”doa Sutrisno. (*BRP/Red)

*Penulis : Firmus
*Sumber : betangrayapost.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini