POLITIK | KABAR PEMILU
“Jadi itu yang akan kita kerjakan pada hari ini dan hari berikutnya nanti bahwa mereka akan di bimtek, mereka akan dilatih secara teknis dalam juknis yang sudah kita siapkan,”
Sanggau | KALBAR | Lapan6Online : Panitia Pengawas Pemilihan Umum (PANWASLU_red) melaksanakan kegiatan Pelantikan 56 orang Pengawas TPS kecamatan Entikong , kegiatan dilaksanakan di sekretariat Panitia Pengawas Pemilihan Umum kecamatan Entikong yang beralamat di Jl.Raya Lintas Malindo, Dusun Entikong Tapang, Desa Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalbar, pada Senin (22/1/2024) kemarin.
Acara pelantikan di hadiri Candra Apriansyah Komisioner Kabupaten Sanggau, perkopincam Entikong, Lusianus Tono S.Hut, Kasi Trantibum Kecamatan Entikong. KUA Entikong Muhammad Japar, S.Ag., Kacapjari Entikong diwakili Kasubsi intel dan datun Mochamad Dean adista Putra SH., Staf intel dan datun Firza Wahyudi SH., Danramil Entikong diwakili Serda Sutejo Babinsa Desa , dan Rohaniawan
Ketua Panwaslu Kecamatan Entikong, Hermanus kepada awak media mengatakan bahwa,”Pada Hari ini Kami dari Panwaslu kecamatan Entikong telah melaksanakan kegiatan pelantikan pengawas TPS Sekecamatan Entikong yang berjumlah 56 orang,” terang Hermanus.
“Mereka akan menjalankan tugas tanggung jawab pada 3 hari tenang dan satu hari pungut itung dan menjadi tanggung jawab pengawas TPS di TPS masing-masing karena merekalah yang akan menentukan mutu pemilihan umum di TPS di tempat pengawasan masing-masing secara jujur adil dan mandiri,” ujarnya.
“Jadi asas-asas pemilu akan dirasakan oleh pengawas TPS, tentunya dengan tanggung jawab. dari hari ini mereka sudah sah mengemban tugas tanggung jawab untuk menegakkan demokrasi Indonesia pada pemilu 2024,” jelas Hermanus.
Masih dalam keterangan Hermanis bahwa,”Dari Desa Entikong itu Sendiri sekarang terdiri 5 desa yang tersebar di seluruh kecamatan Entikong. Kemudian Setelah pengawas TPS dilantik pada mereka akan mengikuti sesi pembekalan atau Bimtek, sebelum mereka terjun di TPS yang sudah ditetapkan kepada pengawas TPS dan mengenai teknis dalam pengawasan Bawaslu sudah menyediakan beberapa strategi yang pertama pencegahan, dan kedua penindakan, tetapi kita berfokus kepada pencegahan, karena kita tidak mengijinkan pelanggaran terjadi di wilayah kecamatan Entikong, maka kita harus melakukan pencegahan, dan berikutnya ada sistem pengawasan pemilu yang disebut dengan siwaslu itu adalah aplikasi yang akan didownload oleh masing-masing pengawas TPS dalam menjalankan tugas tanggung jawab pengawasan,” paparnya.
“Dalam sistem pelaporan mereka akan menuangkan semua laporan itu dalam aplikasi Siwaslu jadi secara online bagi pengawas TPS yang berada di tempat yang jauh dari jangkauan sinyal internet maka ada berkas-berkas sistem pelaporan selain yang online juga ada yang masih manual kita terapkan kepada pengawas TPS masing-masing, dan kemudian selain dari siwaslu, mereka juga akan mempertanggungjawabkan pengawasan mereka yang dituangkan dalam form model A jadi pomp A ini merupakan sistem pelaporan pengawasan pemilu yang harus pengawas TPS tuangkan tahapan demi tahapan mulai dari hari tenang sampai kepada tanggal 14 Februari nanti dari pukul 7 sampai pukul 1 sampai selesai penghitungan suara bahkan sampai pada pendistribusian logistik pemilu di TPS itu yang dituangkan dalam semua laporan pengawasan yang disebut dengan pomp A,” imbuhnya.
“Jadi itu yang akan kita kerjakan pada hari ini dan hari berikutnya nanti bahwa mereka akan di bimtek, mereka akan dilatih secara teknis dalam juknis yang sudah kita siapkan,” tegas Hermanus.
Sementara itu, di tempat terpisah di Sekretariat Panitia Panwaslu Entikong, Candra Apriansyah Komisioner Kabupaten Sanggau mengatakan,”Dan untuk diketahui bahwa pada hari ini Senin, 22 Januari 2024 di seluruh Kecamatan di Kabupaten Sanggau melaksanakan pelantikan yang serentak,” terang Candra.
Lebih lanjut ia menjelaskan,”Kenapa Kami buat serentak, karena memang instruksi dari RI hingga Provinsi sampai ke jajaran pelantikan pengawas TPS. Pelantikan ini sebagai bentuk demokrasi pengawas untuk menegakkan keadilan di tingkat TPS, kemudian Pengawas TPS ini nanti akan bertanggung jawab di tempat pemungutan suara yang nantinya akan menjadi langkah-langkah pencegahan kita jika ada pelanggaran-pelanggaran yang terjadi,” jelas Candra.Ia mengharapkan,”PTPS yang kami Lantik hari ini bekerja dengan sungguh-sungguh, jujur, Adil, cermat, dan bijaksana dalam pengawasan di TPS. Dan kami harapkan juga, tidak ada pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau,” harapnya. (*Syamsumen)