“Kita batasi untuk jumlah pemohon. Kalau tidak sesuai kapasitas, kita akan batasi. Kalau mampu, maka kita akan layani,”
Cikarang | Bekasi | Lapan6Online : Gedung PGRI Metland Jalan Berlian Timur, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, dijadikan tempat pelayanan Kantor Satuan Penyelengara Administrasi (Satpas,red) Surat Izin Mengemudi (SIM).
Satpas SIM di Gedung PGRI dihadirkan Polres Metro Bekasi agar dapat memenuhi kebutuhan dan mendekatkan pelayanan bagi warga Kabupaten Bekasi.
Kapolres Metro Bekasi, Kombes Hendra Gunawan mengatakan, Satpas SIM di Tambun untuk meningkatkan pelayanan dan mengurangi antrean masyarakat saat mengurus SIM.
Selain itu, mendekatkan pelayanan untuk warga Kabupaten Bekasi yang rumahnya jauh menuju ke Satpas SIM di Kawasan Deltamas, Cikarang Pusat.
“Pelayanan di Satpas SIM Tambun telah diresmikan dan dimulai. Warga Kabupaten Bekasi yang tinggal di Tambun, Babelan Tarumajaya dan sekitarnya bisa ke sana, tidak perlu jauh ke Cikarang,” ujar Hendra, pada Minggu (20/9/2020).
Satpas SIM Tambun melayani warga mengurus perpanjang dan pembuatan SIM baru.
Dalam satu hari Kantor Satpas SIM Tambun dapat melayanai 200 orang pemohon pemilik motor dan mobil.
Hendra menjelaskan, pelayanan Satpas SIM Tambum memberikan kenyamanan, ketertiban, dan kemudahan.
Kantor Satpas SIM Tambun untuk mengurangi pemohon di kantor Satpas SIM Deltamas yang sehari melayani hingga 400 pemohon.
“Kita batasi untuk jumlah pemohon. Kalau tidak sesuai kapasitas, kita akan batasi. Kalau mampu, maka kita akan layani,” ucap Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan.
Kasatlantas Polres Metro Bekasi, AKBP Ojo Ruslani menambahkan, Satpas SIM Tambun akan segera beroperasi dalam waktu dekat.
Semua pelayanan dan fasilitas sudah lengkap. Ruang tunggu mampu menampung 150-200 pemohon, saat ini diberi jarak sesuai protokol kesehatan virus corona.
Kemudian alur permohonan SIM baru dan SIM perpanjangan dibuat secara terpisah (one way), sehingga tak ada potensi penumpukan pemohon di satu jalur.
“Pelayanan ini bakal terus ditingkatkan ya, kita tahu lokasi pelayanan SIM di Deltamas itu kan jauh ya bagi warga Tambun dan sekitar,” tutur Hendra Gunawan. WK/Bams/Lpn6
*Sumber : wartakota